SILAHKAN KLIK GAMBAR

SILAHKAN KLIK GAMBAR
KAYU BAJAKAH SOLUSI CERDAS DIABET ANDA

Ternyata Makanan Berserat Tinggi Bisa Mengontrol Gula Darah Penderita Diabetes




Orang Indonesia masih kurang konsumsi makanan berserat. Padahal, manfaat yang bisa diberikan serat terhadap kesehatan Anda sangatlah banyak. Salah satu manfaat serat yang mungkin belum Anda tahu adalah serat dapat mengontrol gula darah. Ini mengapa penderita diabetes disarankan untuk lebih banyak makan serat.

Bagaimana serat dapat mengontrol gula darah?

Jika Anda mempunyai diabetes, konsumsi banyak serat dapat mengontrol gula darah Anda. Meta-analisis dari 15 penelitian menunjukkan bahwa konsumsi serat dapat mengurangi kadar gula darah puasa dan hemoglobin A1c (tes untuk melihat kadar gula darah). 

Saat masuk ke dalam tubuh, serat tidak dicerna oleh tubuh seperti makanan lainnya. Serat hanya melewati saluran pencernaan Anda. Hal tersebut membuat makanan berserat cenderung tidak dapat menyebabkan kenaikan kadar gula darah. Adanya serat dalam menu makanan Anda dapat mengurangi kenaikan gula darah setelah makan. Sehingga, konsumsi makanan berserat sangatlah aman dan bahkan dianjurkan bagi Anda yang mempunyai diabetes.

Selain itu, makanan berserat juga dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Hal ini mencegah Anda dari rasa lapar berlebihan dan dari makan berlebihan yang dapat memicu kenaikan gula darah. Dengan konsumsi serat yang cukup, Anda juga lebih mampu untuk mengatur porsi makan Anda agar tidak berlebihan.

Di samping itu, konsumsi serat juga dapat mengurangi lemak viseral (lemak perut). Lemak viseral dalam jumlah yang tinggi berhubungan dengan meningkatnya risiko diabetes. Menurut Insulin Resistance Atherosclerosis Study, peningkatan asupan serat larut air sebesar 10 gram setiap hari selama lima tahun dapat mengurangi jumlah lemak viseral sebesar 3,7%.

Jenis serat mana yang mampu membantu kontrol gula darah?

Perlu Anda ketahui bahwa terdapat dua jenis serat yang bisa Anda dapatkan dari makanan.
  • Serat tidak larut air. Serat jenis ini tidak larut air, sehingga bermanfaat dalam memperlancar buang air besar. Bagi Anda yang sering mengalami sembelit, Anda mungkin butuh untuk mengonsumsi lebih banyak lagi serat jenis ini. Serat tidak larut air bisa Anda dapatkan dari kentang, tepung gandum utuh, kacang polong, dan kacang-kacangan lainnya.
  • Serat larut air. Serat jenis ini akan larut dalam air dan membentuk bahan seperti gel. Serat jenis inilah yang dapat membantu Anda dalam mengontrol kadar gula darah. Tak hanya itu saja, serat larut air juga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Anda bisa mendapatkan serat jenis ini dari apel, pir, buah sitrus (seperti jeruk), wortel, oat, dan kacang-kacangan.

Bagaimana meningkatkan asupan serat setiap hari?

Bagi Anda yang mempunyai diabetes, Anda mungkin merasa kesulitan untuk mengonsumsi berbagai jenis makanan. Namun, satu hal yang tidak boleh Anda lewatkan adalah konsumsi serat. Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan konsumsi serat Anda.
  • Kenali apa saja makanan yang mengandung serat. Contoh yang mudah adalah sayuran dan buah. Tapi tak hanya itu, serat juga bisa Anda dapatkan dari jenis makanan lain. Seperti, roti gandum, sereal gandum, oat, barley, dan pasta gandum. Nasi juga mengandung serat, tapi pilihlah nasi merah dengan kandungan serat lebih tinggi. Serta, tak ketinggalan adalah kacang-kacangan. Pastikan setiap hari Anda mengonsumsi sumber serat tersebut.
  • Hindari makanan yang banyak mengalami proses pengolahan. Sebisa mungkin jauhilah makanan instan dan makanan cepat saji. Usahakan untuk selalu memasak makanan Anda sendiri di rumah. Dengan begitu, Anda lebih tahu apa saja yang Anda makan dan apa saja nutrisi yang masuk ke tubuh Anda.
  • Tingkatkan konsumsi serat secara perlahan. Tubuh Anda perlu menyesuaikan diri dengan perubahan kebiasaan makan Anda. Konsumsi serat lebih banyak dari biasanya secara drastis dapat membuat perut Anda menjadi bergas dan kram.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Ternyata Makanan Berserat Tinggi Bisa Mengontrol Gula Darah Penderita Diabetes"

Posting Komentar